Longsor Nyaris Timpa Rumah Warga - radarpesbar.com | Radar Pesbar Online

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Minggu, 22 Juli 2018

Longsor Nyaris Timpa Rumah Warga

Tim Satlak BPBD Pesisir Barat, Saat Membantu Mengevakuasi Rumah Warga di Pekon Labuhan Mandi Kecamatan Way Krui Yang Tertimpa Material Longsor, Minggu (22/7).
Radarpesbar.com - Cuaca buruk yang terjadi diwilayah Kabupaten Pesisir Barat, Sabtu (21/7) malam mengakibatkan tebing di pekon Labuhan Mandi Kecamatan Waykrui, longsor dan nyaris menimpa rumah warga setempat.
 
Ruspandi pemilik rumah mengaku, saat itu dirinya bersama keempat orang anaknya sedang terlelap tidur, Minggu (22/7) sekitar pukul 00.30 Wib terjadi longsor dan menimpa setengah bagian dapur rumahnya.
 
 
“Saat kejadian kami sudah tidur, karena dari siang hingga malam hujan terus turun, ketika kami sedang terlelap tidur dikagetkan suara gemuruh yang berasal dari belakang rumah, begitu dicek ternyata tanah longsor sudah merusak dapur rumah saya,” kata dia.

 
Beruntung kata dia, tanah yang longsor dalam jumlah sedikit sehingga bangunan rumah yang terbuat dari kayu dan hanya berukuran 6x6 meter itu tidak tertimbun material longsor berupa lumpur.

“Kami sangat bersyukur longsor nya hanya sedikit, tidak bisa saya bayangkan kalau longsor itu besar, mungkin rumah ini sudah tetimbun,” jelasnya.(Yogi/D1N)

Selengkapnya Baca Radar Lambar-Radar Pesbar Edisi Cetak Senin 23 Juli 2018


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad